HSBC Premier, Layanan Prioritas Bank Terbaik dari HSBC


Setiap orang ingin diperlakukan istimewa, tak terkecuali dalam layanan perbankan. Hal inilah yang coba dihadirkan oleh banyak bank besar ditanah air melalui layanan priority banking mereka. Layanan prioritas bank terbaik merupakan layanan eksklusif yang hanya diberikan oleh pihak bank kepada nasabah-nasabah tertentu saja. Umumnya, bank memberikan layanan ini pada nasabah yang telah cukup lama menggunakan layanan perbankan di perusahaan mereka. 


HSBC menjadi satu diantara sekian banyak bank yang memiliki layanan tersebut. Melalui layanan HSBC Premier, para nasabah dapat menikmati berbagai benefit lebih, seperti konter dengan staf khusus yang siap melayani berbagai kebutuhan perbankan dengan lebih cepat. Nasabah tidak perlu mengambil nomor atau mengantre terlebih dahulu. Tak hanya itu, nasabah HSBC Premier juga akan menerima berbagai informasi produk perbankan terbaru seperti kartu kredit dan deposito lebih dulu dari pada nasabah biasa. 


Bagi sebagian pihak, hal ini mungkin hanya dianggap sebagai strategi marketing yang dilakukan pihak bank agar tidak kehilangan nasabah loyal mereka. Namun lebih daripada itu, layanan eksklusif priority banking sebetulnya hadir untuk mewujudkan berbagai tujuan finansial nasabah secara lebih optimal. Dengan layanan ini, para pebisnis misalnya, akan cukup terbantu untuk membuat perencaaan keuangan jangka panjang. 


5 Keuntungan yang dimiliki nasabah priority banking HSBC Premier


Ada berbagai keuntungan yang bisa Anda nikmati sebagai nasabah HSBC Premier. Berbagai keuntungan tersebut, antara lain adalah:


1. Melakukan transfer ke lebih dari 30 negara di seluruh dunia


Layanan prioritas bank terbaik dari HSBC memungkinkan Anda untuk mentransfer dana ke lebih dari 30 negara diseluruh dunia secara instant. Tak hanya itu, Anda bisa mentrasfer dana hingga USD 100.000 secara berulang selama 24 jam dalam sehari. HSBC bahkan membebaskan Anda dari biaya admin untuk setiap transaksi yang dilakukan antar rekening HSCB. Itu artinya, Anda tidak hanya dapat menghemat waktu, namun juga biaya serta tenaga.


2. Akses eksklusif ke emergency cash dan emergency card replacement


Para pemilik HSBC Premier, juga dapat membagikan benefit tersebut kepada anak-anak mereka. Tersedia fitur HSBC Premier Next Gen yang diperuntukkan bagi anak yang sedang menimba ilmu diluar negeri. Yap, dengan fasilitas ini orang tua dapat sedikit bernafas lega. Karena jika terjadi musibah yang tidak diharapkan seperti kehilangan kartu atau kehabisan uang cash. Anak bisa mengakses dana darurat yang besarannya mencapai US$10.000 per 2 hari sekali. Anak juga akan mendapatkan fasilitas penggantian kartu dalam waktu yang jauh lebih singkat, yakni dalam 2 hari kerja. 


3. Ada relationship manager yang siap membantu Anda merencanakan keuangan


Salah satu hak istimewa lain yang dimiliki oleh para nasabah HSBC Premier adalah layanan analisis keuangan yang akan dilakukan oleh relationship manager. Disini, relationship manager akan membantu Anda menyusun portfolio berdasarkan kebutuhan finansial dan profil resiko. Nantinya mereka akan memberikan rekomendasi khusus berdasarkan hal tersebut. Rekomendasinya dapat bermacam-macam tergantung tujuan finansial yang ingin dicapai. Entahkah itu untuk pendidikan anak, pembelian property hingga, perencanaan dana pensiun untuk masa tua. 


4. Pengalaman berbelanja yang lebih aman


Sebagai nasabah priority banking, HSBC juga akan memberikan Anda perlindungan yang meyeluruh saat berbelanja. Baik didalam, maupun diluar negeri. Ada perlindungan maksimal hingga 30 hari untuk setiap transaksi belanja yang dilakukan didalam negeri. Serta perlindungan maksimal hingga 45 hari untuk transaksi belanja yang dilakukan diluar negeri. Dengan total proteksi mencapai Rp 300 juta. 


5. Berbagai akses eksklusif lainnya


Bagi Anda yang hobi bepergian misalnya, Anda bisa menikmati lounge premium di bandara-bandara tertentu. Atau bagi Anda yang tengah berencana untuk mengajukan kredit rumah, pihak bank juga akan memberikan suku bunga yang jauh lebih rendah. Begitupula dengan nilai tukar mata uang asing yang berbeda dengan nasabah biasa. 


Nah, itulah 5 keuntungan yang bisa Anda nikmati sebagai nasabah HSBC Premier. 


Anda hanya perlu memenuhi 1 diantara beberapa persyaratan berikut untuk menjadi nasabah HSBC Premier. Yakni: 


  • Transfer dana masuk minimal Rp 50 juta/bulan, 
  • Memiliki TRB minimal Rp 500 juta setiap bulannya,
  • Memiliki KPR di HSBC, dengan minimal pinjaman senilai Rp 1,5 miliar, 
  • Memiliki rekening retail dengan total saldo minimal Rp 500 juta setiap bulannya, atau
  • Memiliki rekening HSBC Premier di luar negeri


Related Posts

Load comments

Comments