This Is My Reviews: Safe (2012)


Setelah kematian orang-orang terdekatnya, termasuk kedua orang tua serta Istri tercintanya, hidup Luke Wright (Jason Statham), terlihat makin tidak karuan dan menjemukan. Bahkan, karena ulah arogannya yang sering berada diluar kendali, Luke yang sebelumnya adalah bagian dari agen elite NYPD, terpaksa harus angkat kaki dari karirnya, bahkan tidak dapat hidup dengan tenang karena selalu diawasi oleh mantan teman-teman satu timnya dulu, yang tidak ingin melihat masalah lagi karena ulah Luke.

Sementara dilain pihak, para Gangster yang menaruh dendam pada Luke sepakat untuk tidak akan membiarkan Luke hidup tenang, bahkan mereka siap menghabisi nyawa siapapun yang mengajak Luke berbicara, sebagai ganti nyawa Luke yang tidak akan mereka bunuh hingga Luke sendiri yang akan mengakhiri nyawanya dengan cara bunuh diri.

Luke yang tidak ingin menjadi beban lagi untuk siapapun, akhirnya terpikir untuk mengakhiri hidupnya di lintasan kereta api. Namun, saat hendak melakukan aksi bunuh dirinya itu, tiba-tiba saja Luke melihat seorang anak perempuan yang sejenak menatapnya dengan sebuah pesan visual agar Luke membatalkan niat bunuh dirinya itu.

Luke yang sempat terdiam melihat tatapan anak perempuan itu pun, akhirnya segera membatalkan niat bunuh dirinya dan kembali duduk di kursi stasiun.

Masih dalam keadaan kalut berbalut hampa, Luke pun hanya bisa duduk terdiam tanpa satu pun tujuan, hingga gerombolan orang-orang Rusia yang tidak ia kenal pun melintas didepannya dan terlihat ingin menangkap anak perempuan yang baru saja menyelamatkan nyawanya dengan sebuah tatapan singkat barusan.

Melihat hal itu, Luke yang merasa berhutang budi dengan anak perempuan itu pun akhirnya memutuskan untuk menyelamatkan nyawa anak perempuan itu dari kejaran orang-orang Rusia tersebut. Dan dengan keahlian bela diri yang dimilikinya semasa menjadi agen elite NYPD dahulu, Luke pun berhasil melumpuhkan gerombolan orang Rusia yang mengejar anak perempuan itu.



Namun sayang, sebelum Luke sempat berterima kasih atas pertolongan anak perempuan itu dipinggir lintisan kereta api barusan, anak itu justru menghilang karena menyangka bahwa Luke juga adalah salah satu dari orang-orang Rusia, China atau anggota kepolisian korup yang ingin menangkapnya. (yupz, selain para Gangster Rusia, masih ada orang-orang China serta aparat kepolisian korup yang mengejar anak itu)

Melihat gelagat aneh dari anak perempuan berdarah Chines ini, Luke pun berusaha mengejarnya.

Dan setelah berhasil menemukan anak itu, Luke yang berpikir bahwa masalah sudah selesai, justru dikejutkan dengan tembakan orang-orang Rusia yang mengejar anak tersebut, yang akhirnya memaksanya untuk membawa kabur anak itu dari kejaran orang-orang Rusia tersebut. Hingga akhirnya mereka berdua berhasil selamat dari kejaran orang-orang Rusia itu.

Luke yang mulai penasaran dengan anak perempuan ini pun, mulai mengajukan pertanyaan singkat untuk mengetahui siapa anak itu dan kenapa anak itu dikejar oleh banyak orang? hingga akhirnya ia mendapatkan jawaban mengejutkan, setelah tau bahwa anak perempuan bernama Mei (Catherine Chan) yang baru saja diselamatkannya itu ternyata membawa sebuah kode dalam bentuk angka-angka yang sedang diperebutkan oleh para Gangster Rusia, China serta para aparat korup dinegara tersebut, karena kode-kode tersebut merupakan nomor kombinasi sebuah brangkas seharga kira-kira $ 30 juta (klo saya nggak salah).

Luke yang masih merasa berhutang budi dan mulai sedikit menyayangi Mei seperti anaknya sendiri pun, akhirnya memutuskan untuk menyelamatkan Mei, dan berusaha menuntaskan masalah pelik tersebut dengan caranya sendiri...

Lantas berhasilkah Luke menyelesaikan masalah tersebut dan menyelamatkan kehidupan Mei seperti halnya ketika Mei menyelamatkan nyawanya? silahkan anda tonton sendiri *lol


Related Posts

Load comments